Tentu Anda bertanya apa sajakan amalan ibu hamil menurut islam ? Kami akan mengulasnya pada kesempatan ini bagi bunda supaya cita-cita mempunyai keturunan yang sholih dan sholihah terwujud.
Amalan-Amalan Wanita Hamil Dalam Islam
Bunda pantut bersyukur kepada Allah Ta'ala yang sudah memberikan nikmat dan rizki yang sangat menakjubkan dengan janin yang sudah menempel di rahim. Anda pun sudah memperoleh ketenangan dan ketentraman sesudah memperoleh nikmat suami yang merupakan jodoh yang dicari sekian lama. Baca pahala wanita hamil dalam islam
Beberapa amalan utama yang diwajibkan dan disunnahkan untuk ibu yang mengandung di antaraya yaitu:
- Selalu mengingat dan bersyukur kepada Al Khaliq yang telah menciptakan kita dan menciptakan bayi dalam perut bunda, supaya nikmat ini menjadi berkah maka wajib bagi bunda selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
- Menerapkan pendidikan kepada anak semenjak mereka ada di dalam kandungan dengan banyak cara semisal rajin mengaji al Qur’an, mengikuti kegiatan pengajian, memperbanyak dzikir, selalu sholat 5 waktu dengan tepat waktu, khusyu dan benar, memperbanyak sholat sunnah baik itu sholat sunnah rawatib, dhuha dan lainnya.
- Wanita hami harus selalu memanjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Penyayang supaya diberikan keselamatan, kelancaran dan kemudahan dalam masa kehamilan dan persalinan. Tambahkan juga doa-doa yang baik semisal meminta anak keturunan yang menjadi penjaga Islam dan umat Islam serta mengembang dakwah.
- Wanita yang mengandung harus selalu menjaga lisan dari ucapan yang keji, kotor dan menyakiti orang. Bumil harus selalu berbicara dengan nada yang lembut kepada sesama dengan memilih kalimat-kalimat yang baik sehingga orang lain menjadi saudara yang baik.
- Nasehati dengan lembut kepada suami supaya mencari rizki yang halal dan baik serta menghindari berbagai kemaksiatan.
- Supaya bunda mendapatkan kesehatan ibu hamil dan janin maka makanlah makanan yang dipastikan kehalalannya dan thoyyib (baik), menghindari makanan dan minuman haram akan membuat anak kelak menjadi anak yang menyenangkan hati orangtua.
- Ibu hamil mulailah dari sekarang untuk menutup aurat ketika keluar rumah atau bertemu dengan orang asing. Mengenakan jilbab dan kerudung ialah kewajiban bagi seluruh wanita dan termasuk wanita yang mengandung.
0 Response to "7 Amalan Wanita Hamil Dalam Islam "
Posting Komentar